Cara melakukan konversi bilangan desimal ke biner dapat dijelaskan sebagai berikut : Kurangi angka desimal tersebut dengan angka biner yang mendekatinya, namun angka biner tersebut harus lebih rendah dengan bilangan desimalnya.
Contoh soal : Konversikan bilangan desimal 345 ke dalam bentuk bilangan biner.
Jawabannya : Sebelum kita jawab pertanyaan tersebut di atas maka terlebih dahulu kita harus buat position value bilangan biner tersebut yaitu :
29 28 27 26 25 24 23 22 21 20
sehingga menghasilkan :
512 256 128 64 32 16 8 4 2 1
Bilangan 345 berada di antara 512 dan 256 sehingga 345 kita kurangi dengan 256 hasil = 89
Lalu 89 kita kurangi dengan 64 hasilnya 25
Lalu 25 - 16 = 9
Lalu 9 - 8 = 1
Untuk menentukan bilangan binernya maka caranya adalah jika dalam hasil perhitungan tersebut terdapat / ada nilai yang sama dengan position valuenya maka mendapatkan nilai 1 tetapi jika tidak ada mendapatkan nilai 0
Contoh : Dari hasil perhitungan tersebut di dapatkan :
345-256 = 89
89-64 = 25
25-16 = 9
dan 9-8 =1
256 ada nilainya 1
128 tidak ada nilainya 0
64 ada nilainya 1
32 tidak ada nilainya 0
16 ada nilainya 1
8 ada nilainya 1
4 tidak ada nilainya 0
2 tidak ada nilainya 0
1 ada nilainya 1
jadi bilangan binernya adalah : 1 0 1 0 1 1 0 0 1
No comments:
Post a Comment